Hasil Antigen Negatif, Sepakbola Jabar Siapkan Mental Hadapi NTT

  • Bagikan

JAYAPURA – Tim Sepakbola Putra Jawa Barat diklaim tengah dalam kondisi sehat, fight dan siap tampil menghadapi NTT pada laga kedua cabang olahraga sepakbola, Kamis (30/09/2021).

Sebelum merumput, para atlt diwajibkan melakukan Swab Antigen yang dilakukan Rabu (29/09/2021). Para punggawa Jabar dinyatakan negatif. “Semua dalam kondisi sehat, hasil antigen menyebutkan negatif, Insya Allah semua pemain yang kita siapkan melawan NTT, bisa tampil semua,” kata Pelatih Kepala Tim Sepakbola Jawa Barat, Yudiantara dari Jayapura.

Cabang olahraga sepakbola memasuki pertandingan kedua. Jawa Barat akan menjalani penyisihan grup kali kedua menghadapi NTT di Grup A. Bagi Jawa Barat laga kedua tersebut menjadi laga penentuan mengingat di hari pertama mengalami kekalahan, 1-5.

Dengan kekalahan tersebut, Jawa Barat pun wajib menang atas NTT jika ingin lolos ke babak berikutnya. “Untuk menghadapi NTT kita sudah siapkan strategi khusus, namun yang lebih penting anak-anak harus bisa ditingkatkan mentalnya dan melupakan kekalahan sebelumnya,” ujar Yudiantara menegaskan.

Dalam evaluasi hasil laga melawan Papua, kata Yudiantara, faktornya memang lebih kepada mental. “Memang diluar dugaan. Padahal persiapan kita sudah begitu maksimal ketika di Bandung. Kita sudah dorong anak-anak, kesalahan di pertandingan sebelumnya sudah kita perbaiki, Insya Allah setelah kita perbaiki semuanya di pertandingan kedua bisa kita lewat dengan sukses,” ujarnya menambahkan.

Yudiantara memastikan, sudah menyiapkan starter terbaik dan yang betul-betul siap tampil all out. “Semua sudah siap, mereka yang paling siap baik secara kondisi maupun mental, ” ujarnya.

  • Bagikan